Tips Cara Menjual Mobil Bekas Agar Cepat Laku dan Cara Memilih Jasa Pengiriman Yang Tepat
11/01/2021
Banyaknya permintaan mobil murah untuk kebutuhan keluarga baru maupun anak muda sekarang ini tambah meningkat. Membeli mobil bekas memang menjadi salah satu solusi terbaik agar akomodasi perjalanan pribadi semakin aman dan nyaman. Namun menjual mobil bekas berkualitas tentu masih jarang ditemukan saat ini, apalagi harga yang terlampau over price juga menjadi salah satu perhitungan calon pembeli dalam menimbang-nimbang, apakah mobil kamu layak atau tidaknya untuk mereka miliki.
Menjual mobil agar cepat laku memang bisa dibilang susah-susah gampang. Intinya jika kamu dari awal sudah merawat mobil kamu dengan baik, tentunya tidak ada masalah tapi bagaimana jika mobil yang kamu miliki dari awal kurang terawat? Nah, mungkin kamu sekarang membutuhkan tips agar mobil bekas yang kamu miliki bisa cepat terjual di pasaran.
Baca Juga: Syarat Kirim Paket ke Luar Negeri
Tips Menjual Mobil Bekas Agar Cepat Laku di Pasaran
Untuk kamu yang ingin menjual mobil kesayangan tentunya kamu juga harus memikirkan banyak hal agar mobil yang ingin kamu jual ini pertama cepat terjual, dan yang kedua terjual dengan harga yang pantas. Nah berikut ini 10 tips jual mobil bekas agar cepat laku di pasaran.
1. Cek Harga Pasar
Pada tahap awal kamu disini dituntut untuk “ngulik” atau mencari tahu harga posisi mobil kamu di angka berapa, tidak hanya melalui satu sumber namun juga dari platform forum penjualan mobil bekas yang kamu ketahui seperti, OLX, Carmudi, Mobil123.com, OTO.com dan masih banyak lagi. Setelah melihat harga tentunya kamu bisa menentukan berapa harga yang pantas untuk mobil bekas yang kamu miliki ini. Untuk mematok harga tentunya semua harus ada perhitungan. Tentukan, apakah kamu ingin menjual apa adanya, atau kamu akan melakukan perawatan terlebih dahulu agar nilai dari mobil kamu bertambah.
2. Cek Kondisi Mobil
Setelah melihat harga pasar, kamu juga harus membandingkan spesifikasi mobil kamu saat ini dengan spesifikasi mobil bekas yang kamu lihat. Dengan begitu kamu bisa menimbang-nimbang mulai dari harga dan spesifikasi dasar bawaan mobil. Biasanya calon pembeli akan melihat cek ruang mesin, kondisi mesin, interior, kaki-kaki bawah dan gas buang. Kelima elemen ini sangat penting untuk kamu perhatikan agar nanti pada saat test driver calon pembeli merasa nyaman dengan mobil yang sudah kamu rawat sebelumnya.
3. Cek Detailing Mobil
Mobil yang menarik adalah mobil yang mulus juga bersih. Jangan biarkan bodi mobil rusak atau lecet, segera lakukan pengecatan ulang dan kunjungi segera detailing cat untuk melakukan konsultasi terhadap bodi mobil yang ingin kamu jual. Jika semua sudah dirasa selesai, alangkah lebih baiknya lagi jika kamu melakukan salon mobil, agar interior semakin bagus, indah dan terawat. Dengan melakukan salon mobil, mobil kamu akan terasa seperti mobil baru lagi dengan interior dan exterior yang sudah dilakukan di waxing dan detailing. Gak ketinggalan juga ya untuk ruang mesinnya jangan sampai lupa untuk ikut dibersihkan!
4. Cek Surat dan Kelengkapan Mobil
Sebelum melakukan pemasaran kamu harus kembali mengecek surat dari kelengkapan mobil. Mulai dari STNK, BPKB, Faktur pembelian dan jika ada form A agar lebih lengkap. Lihat juga riwayat perawatan rutin mobil, agar membuktikan mobil kamu memang terawat. Surat-surat ini penting untuk dicek kembali mulai dari pajak hingga hal mendetail, sepertu nomor mesinnya agar kendaraan jelas asal usulnya.
Setelah selesai dengan surat menyurat mobil, kamu juga harus melihat kelengkapan mobil lainnya seperti ban serep, perlengkapan ganti ban, dan juga signage petunjuk dari fasilitas mobil (kalau ada). Dengan surat mobil yang jelas dan kelengkapan mobil yang lengkap tentu mobil kamu sudah masuk kategori mobil berkualitas.
Baca Juga: Manfaatkan Teknologi Internet untuk Distribusi Produk Usaha Anda.
5. Jual ke Pengguna, bukan ke Penjual Mobil Bekas
Poin ini sangat penting untuk mendapatkan harga terbaik. Dengan menjual langsung ke tangan konsumen, kamu akan mendapatkan harga terbaik dibanding kepada penjual kendaraan bekas. Selain itu juga kamu gak perlu khawatir mobil kamu terbengkalai, sehingga perasaan puas saat berjualan juga makin terasa. Jika mobil dijual ke penjual mobil bekas, maka harga yang akan diberikan juga akan tidak sesuai. Itu karena penjual mobil bekas harus menghitung untuk melakukan penjualan kembali dengan harga yang mereka inginkan.
6. Ambil Foto Mobil
Pengambilan foto juga masuk ke dalam poin yang harus kamu perhatikan dalam melakukan pemasaran. Gunakan kamera profesional, ataupun dengan smartphone canggih agar hasil resolusi gambar juga dapat dinikmati calon pembeli. Lakukan pemotretan dengan detail mulai dari bagian exterior depan, samping dan belakang. Gak ketinggalan juga interior dan juga ruang mesin agar lebih lengkap. Dengan memberikan foto yang profesional dan juga video mobil, dijamin mobil kamu bakal terjual dalam hitungan hari!
7. Pemasaran Secara Online
Tempat menjual mobil bekas secara online sangat banyak ditemukan di dunia maya, mulai dari OLX, Carmudi, Mobil123.com, Garasi.id. Namun sebelum itu kamu juga bisa loh memasarkan mobil kamu melalui sosial media melalui Instagram, dan Facebook. Di dalam Instagram terdapat akun-akun premium jasa penjualan mobil bekas yang sudah memiliki followers yang banyak, tidak ketinggalan di Facebook juga banyak forum terpercaya untuk memasarkan jualan kamu.
Hal terakhir pada penjualan mobil bekas adalah harus jujur. Jika memang masih ada kekurangan pada mobil yang kamu punya, tentunya kamu harus berlaku jujur agar di kedepan harinya tidak ada yang merasa dirugikan. Tentunya calon pelanggan juga akan menerima jika kamu berkata jujur terhadap barang yang kamu jual.
8. Gunakan Jasa Logistik Pengiriman Mobil Termurah
Dengan menggunakan jasa logistik pengiriman mobil yang tepat tentunya kamu akan merasa aman dan tenang dengan mobil yang kamu antarkan. Jasa logistik Kargo tahu apa yang harus mereka lakukan terhadap pengiriman mobil. Kamu juga tidak perlu repot-repot datang ke kantor pusat, cukup hubungi nomer whatsapp admin Kargo dan lakukan penawaran langsung terhadap transporter. Tentunya bersama layanan Kargo, kamu juga akan dilindungi oleh asuransi barang, pelacakan seluruh aktivitas pengiriman dalam satu tampilan, dan kamu juga dapat mengatur jadwal pengiriman dengan efisien.
Hubungi Kargo melalui WhatsApp di sini.
Tips Memakai Jasa Pengiriman Mobil
Mobil kamu sudah terjual? Nah, sekarang saatnya kamu mengetahui persiapan cara kirim mobil ke luar kota dan antar pulau. Caranya mudah sekali, cek di bawah ini sekarang!
1. Periksa Jasa Pengiriman Ekspedisi
Setiap ekspedisi tentunya memiliki akomodasi dan jangkauan terbatas dalam melakukan pengiriman barang. Jika kamu ingin mengirim mobil ke luar provinsi atau dalam provinsi kamu perlu mengecek jasa pengiriman kamu secara detail dan menyeluruh. Mulai dari truk, transporter hingga fasilitas dan biaya yang ditawarkan. Secara umum kamu dapat melihat langsung di web utama jasa pengiriman barang, namun sepertinya melihat web juga belum cukup karena pasti ada detail-detail yang kurang informasinya, oleh karena itu kamu disarankan untuk menelpon langsung jasa pengiriman.
2. Fasilitas dan Sarana yang Memadai
Fasilitas kebutuhan jasa pengiriman mobil biasanya dilengkapi dengan fitur tracking, status pengiriman menggunakan nomor resi, fitur cek tarif untuk mengetahui biaya pengiriman mobil dari dan ke tempat tujuan konsumen, dan juga pengaturan jadwal pengiriman. Semua biasa dikontrol dalam satu tampilan smartphone agar lebih simpel dan efisien. Selain fasilitas di atas fasilitas lain yang yang juga wajib adalah packing mobil, asuransi, dan tenaga ahli mandiri bongkar muat mobil.
3. Pilih Jenis Transportasi yang tepat
Pilih jenis perjalanan mobil kamu.
- Car Carrier adalah layanan pengiriman mobil dengan cara menjadi satu dalam truk berukuran besar.
- Towing adalah pengiriman mobil menggunakan truk cdd dan mobil tidak dicampur oleh pemilik lain.
- Container merupakan pelayanan kirim peti kemas dengan container. Biasanya container dikhususkan untuk antar provinsi.
Ketiga hal itu harus kamu perhatikan sebelum kamu melakukan atau memilih jasa pengiriman mobil. Untuk lebih lengkapnya kamu bisa cek sekarang di sini untuk melihat website dan layanan pengiriman jasa mobil oleh Kargo. Pengiriman aman dan cepat waktu, gunakan Kargo sekarang sebagai jasa ekspedisi & logistik dengan berbasis teknologi Digital.