Cara Cek Ongkir Cargo Dengan Mudah

19/05/2021

Ketika melakukan pengiriman barang besar atau pengiriman cargo, mungkin pertanyaan yang akan muncul adalah berapa harga sewanya? Bagaimana cara cek ongkir pengiriman cargo?

Semua pertanyaan tersebut bisa dijawab ketika Anda menggunakan layanan dari jasa pengiriman kargo dari Kargo. Saat ini, Kargo.tech sendiri memiliki hingga 30.000 truk yang siap melayani jenis pengiriman cargo dengan metode FTL ataupun LTL.

Mulai dari truck light duty hingga heavy duty truck dapat digunakan setiap saat untuk kebutuhan pengiriman barang cargo. Berbicara ongkos kirim, sistem yang kami terapkan yaitu dengan menyewakan truk kami untuk pengiriman, jadi pembayaran berdasarkan jenis dari truk yang digunakan dan jarak atau lokasi yang ingin dituju. 

Seperti yang sudah disinggung, saat ini untuk pengiriman barang cargo sudah tersedia banyak layanan yang berani mengantarkan paket dengan jumlah yang sangat banyak. Biaya cargo atau ongkir cargo tentu menjadi salah satu patokan pengirim dalam menentukan jasa layanan yang ingin digunakan.

Oleh karena itu, untuk mengetahui harga sewa dan biaya lainnya, berikut ini cara cek ongkir cargo menggunakan jasa pengiriman cargo yang tersedia.

pengiriman cargo

Apa itu Jasa Pengiriman Cargo? 

Jasa pengiriman cargo adalah pengiriman yang dianggap memiliki muatan lebih besar dibandingkan pengiriman ekspedisi. Pengiriman ini sendiri tidak bisa dilakukan oleh sembarang jasa pengiriman. Jasa pengiriman harus memiliki layanan cargo. Layanan cargo adalah layanan yang memiliki berat dan volume lebih besar daripada pengiriman lainnya, biasanya layanan ini memiliki syarat minimum berat yaitu 10 – 20 kg untuk pengirimannya.

Metode pengiriman cargo juga memiliki estimasi waktu pengiriman yang lebih lama dibandingkan ekspedisi biasanya. Metode pengiriman cargo yaitu ada 2 FTL dan LTL. FTL yaitu pengiriman dengan melakukan satu sewa truk sekaligus, berbeda dengan LTL yang melakukan pengiriman cargo dengan menghitung dari berat paket itu sendiri, alias satu truk ada beberapa macam pengiriman.

Baca Juga: Cara Kirim Paket Ke Luar Negeri Estimasi Biaya dan Waktu Pengiriman

Ekspedisi Cargo di Indonesia yang Bisa Digunakan

Ada 2 pengiriman ekspedisi yang memiliki layanan cargo dengan minimum pengiriman 10 kg. Apa saja ekspedisi cargo dengan muatan lebih besar?

1. SiCepat (Gokil)

SiCepat Gokil merupakan cargo kilat dari SiCepat ekspress dengan pengiriman barang minimum 10 kg dengan harga yang lebih ekonomis. Estimasi pengiriman 1-3 hari, dan pengiriman bisa menjangkau ke seluruh kota besar di Indonesia.

2. JNE JTR (Trucking)

JNE JTR adalah layanan dari JNE Express untuk pengiriman cargo. Minimal berat yang diberikan yaitu sekitar 10 kg, berlaku untuk pengiriman motor sampai ke daerah seluruh Indonesia. Estimasi waktu yang diberikan yaitu 1-3 hari waktu kerja.

Nah, untuk lebih lengkapnya berikut ini pelayanan pengiriman cargo yang sering digunakan untuk pengiriman besar dan alat berat.

Cara Cek Ongkir Indah Cargo

cek ongkir indah cargo

Cara cek ongkir Indah Cargo cukup mudah, kamu cukup masuk ke website yang disediakan di bawah ini, dan masukan data yang dibutuhkan. Berikut langkahnya agar lebih jelas:

1. Masuk ke halaman website berikut → indahonline.com/layanan/tarif

2. Pada kolom kota pengiriman, isikan asal kota pengirim

3. Pada kolom kota penerima, isikan nama kota penerima

4. Pada kolom kode keamanan, isikan kode yang tertulis di atasnya (berupa 5 angka)

5. Jika sudah, klik tombol CEK dan selesai.

Nanti, setelah itu akan muncul jenis paket pengiriman, harga satuan kilogram dari Indah Cargo dan juga harga total pengiriman yang harus kamu bayarkan.

Cara Cek Ongkir Deliveree

cek ongkir deliveree

Untuk Deliveree sendiri, mereka memiliki 2 metode pengiriman yaitu dengan jasa trucking dan juga ukuran kargo berarti kamu membayar sesuai dengan ukuran barang. Berikut Langkahnya:

1. Masuk ke halaman website Deliveree → https://www.deliveree.com/id/cek-tarif-ongkir-online/

2. Pilih Jenis pengiriman (Per kendaraan atau per ukuran cargo)

3. Masukan Alamat Jemput dan Tujuan

4. Setelah itu klik dapatkan harga

Untuk pemilihan metode sewa truk, jangan lupa untuk memasukan jenis kendaraan yang ingin kamu gunakan. Sementara itu untuk metode penghitungan ukuran kargo, jangan lupa untuk memasukan panjang + lebar + tinggi dan juga berat dari barang.

Setelah semuanya lengkap telah dimasukan nanti Deliveree sendiri akan memberikan estimasi ongkir pengiriman cargo dan juga barang lengkap dengan pemberhentian dan km yang ditempuh pada pengiriman.

Baca Juga: Jasa Sewa Truk Beserta Dengan Ongkos Kirimnya

Cara Cek Ongkir JNE JTR

Cek ongkir JNE JTR

JNE JTR sendiri merupakan salah satu jasa pengiriman cargo dengan tarif yang termurah. Pengiriman dengan menggunakan JNE JTR minimum pengirimannya yaitu di atas 10 kg. Untuk melakukan cek ongkir cargo JTR sendiri sangat mudah, kamu hanya perlu masuk ke website JNE dan memasukan data yang dibutuhkan. Berikut langkahnya:

1. Masuk ke halaman website JNE Express → https://www.jne.co.id/id/tracking/tarif

2. Masukan kota pengiriman (Origin Shipment)

3. Masukan kota penerima (Destination Shipment)

4. Masukan berat barang

5. Masukan kode keamanan yang perlu disalin. Setelah itu klik tombol “Check”

Jika setiap langkah benar, setelah itu JNE sendiri akan menampilkan sebuah bagan yang berisi nama layanan, jenis kiriman, tarif dan juga estimasi harga yang ditawarkan.

Cara Cek Ongkir Cargonesia

Cek ongkir Cargonesia

Jika kamu memilih pengiriman hingga ke luar pulau di Indonesia, kamu bisa menggunakan Cargonesia untuk kirim cargo kamu. Untuk cek ongkir Cargonesia juga masih terbilang mudah. Berikut langkah-langkahnya.

1. Masuk ke halaman website Cargonesia → https://cargonesia.co.id/cek-tarif/

2. Pilih pengiriman apa yang kamu inginkan (Darat, Laut, Udara)

3. Masukan Kota tujuan.

Setelah memasukan kota tujuan Cargonesia akan menampilkan tarif harga per/kg, minimum charge, estimasi pengiriman, dan keterangan pengiriman. Tidak perlu bingung mencari lokasi pengiriman, karena Cargonesia sendiri mengambil lokasi pengiriman berdasarkan GPS terkini dari situasi kamu berada. Agar lebih jelasnya, kamu bisa baca artikel yang disediakan Cargonesia untuk pengiriman barangnya, karena Cargonesia sendiri secara detail menjelaskan cara pengirimannya melalui artikel-artikel yang mereka paparkan. Berikut ini salah satu contoh artikel yang mungkin bisa membantu: https://cargonesia.co.id/jasa-ekspedisi/jawa/jawa-tengah/

Cara Cek Ongkir Dakota Cargo

cek ongkir dakota cargo

Dakota Cargo merupakan jasa logistik untuk pengiriman muatan besar. Cek ongkir Dakota Cargo dapat dilakukan melalui halaman webnya, sekaligus cek resi. Berikut ini langkah-langkahnya:

1. Masuk ke halaman website cek tarif Dakota Cargo → https://www.dakotacargo.co.id/index.asp

2. Masukan lokasi pengiriman

3. Masukan lokasi tujuan kirim

4. Masukan kota, kecamatan, kelurahan serta kode posnya

5. Setelah itu klik “cek tarif”

Setelah semua langkah selesai, kamu akan mendapatkan tarif dasar pengiriman, minimal berat yang harus dikirim, perhitungan harga berdasarkan berat, dan estimasi waktu pengiriman.

Baca Juga: Jasa Pengiriman Kargo Murah dan Aman untuk Wilayah Jawa-Bali

Cara Cek Ongkir Kargo.tech

cek ongkir https://https://kargo.tech/wp-content/uploads/2020/04/c790b439-sektor-kecuali-psbb.jpg.tech/wp-content/uploads/2020/04/048a484a-sektor-kecuali-psbb.jpg.tech

Kargo.tech merupakan jasa penyewaan truk khusus pengiriman barang besar dengan menggunakan armada truk. Saat ini ada 2 metode untuk melakukan cek ongkir Kargo.tech, yaitu dengan menggunakan aplikasi, dan juga menggunakan website yang tersedia. Berikut ini langkahnya untuk cek ongkir Kargo.tech:

1. Masuk ke halaman Kargo → kargo.tech

1. Masuk ke halaman Kargo → https://kargo.tech/price-check/

2. Cek harga truk, dengan memasukan Lokasi asal

3. Masukan tujuan pengiriman

4. Masukan tipe truk yang dibutuhkan

5. Masukan cek harga

Setelah memasukan harga, nanti Kargo akan menampilkan jenis truk yang tersedia beserta dengan muatan yang mampu dibawa oleh truk. Jadi, pengiriman ini dilakukan dengan melakukan sewa truk, dan ternyata untuk pengiriman dengan berat dan volume yang besar akan lebih murah dengan melakukan sewa truk.

Cek Ongkir  Ekspedisi Melalui Alternatif Web

Melalui situs web alternatif kamu dapat cek ongkir ekspedisi yang kamu inginkan dalam satu web. Dengan begini, kamu tidak perlu mengunjungi masing-masing web dari setiap ekspedisi untuk melakukan pengecekan ongkos kirim.

1. Berdu.id

Melalui situs yang sederhana, Berdu memberikan informasi terkait cek ongkir yang dapat Anda cek dari beberapa ekspedisi, antara lain : JNE, J&T, Sicepat, Tiki, POS, Wahana, Ninja, SAP dan JET. Cek situsnya di sini

2. PluginOngkosKirim

Melalui situs Pluginongkoskirim.com, kamu dapat cek ongkir JNE, TIKI dan POS lengkap dengan service yang disediakan. Tidak hanya itu, kamu juga bisa melakukan cek resi dan melacak pengiriman kamu. Cek situsnya di sini

3. Cektarif.com

Layanan cek ongkos kirim juga menawarkan banyak pilihan dari berbagai ekspedisi, Cektarif.com menjadi salah satu situs rekomendasi bagi kamu yang bingung memilih ekspedisi. Tidak hanya cek ongkir, untuk kamu yang ingin menghitung berat barang bisa juga dilakukan di website alternatif cek tarif. Cek situsnya di sini

4. Rajaongkir.com

Selain untuk cek ongkir, situs Rajaongkir.com ini juga memberikan kemudahan untuk mengecek resi pengiriman. Jadi, tidak harus cek banyak situs untuk mengecek ongkir serta history pengiriman barang kamu sudah dimana. Cek situsnya di sini

Gunakan Jasa Pengiriman Cargo Bersama Kargo.tech

Kargo.tech merupakan salah satu perusahaan jenis cargo yang memberikan layanan pengiriman premium muatan berat dengan volume besar via truk di pulau Jawa. Kami sendiri merupakan salah satu pilar jasa sewa truk terbesar di Jakarta yang sudah memiliki ratusan jenis truk yang siap digunakan oleh pelanggan. Dengan banyaknya permintaan setiap harinya, kami berubah menjadi salah satu pengiriman barang muatan besar yang terpercaya saat ini.

Vendor truk kami juga bukan merupakan pemilik truk yang sembarangan, karena untuk masuk ke Kargo.tech ada beberapa peraturan dan SOP yang harus dipatuhi oleh semua vendor. Jadi, jangan khawatir pengiriman kamu akan rusak, karena kami merupakan jasa logistik berbasis teknologi, sehingga pengawasan end to end dapat kamu pantau hanya dengan link monitoring pengiriman.

Kami melayani pengiriman door to door, port to port sesuai dengan alamat yang kamu cantumkan dan lokasi bongkar yang kamu inginkan. Sangat fleksibel bukan? Kirim barang muatan besar gak perlu repot lagi saat ini, segera hubungi tim Kargo di sini yuk!

Konsultasikan kebutuhan muatan kamu bersama kami sekarang!

[INSERT_ELEMENTOR id="14324"]