Jenis Truk Mercedes Benz, Truk Ternyaman Untuk Para Supir

28/04/2021

Siapa yang tidak kenal dengan Mercedes-Benz L 911 pada era 90an? Truk satu ini tidak kalah dengan truk Mitsubishi saat itu yang telah meramaikan jalanan Jakarta. Dengan moncong yang pesek, saat itu Mercedes Benz L911 dikenal sebagai “Mercy Bagong” raja truk di tanah air tidak lupa dengan truk gandengnya yang menjadi ciri khas. Kegunaan utamanya adalah sebagai moda niaga untuk pengantaran barang, namun tidak menutup kemungkinan juga sering digunakan sebagai pengangkut pasukan dan truk polisi.

PT Daimler Commercial Vehicle Manufacturing Indonesia ini datang secara resmi pada tahun 1982 dan membuka cabangnya di Indonesia. Pertama kali mereka membuat perusahaan manufaktur yang berbasis di Wanaherang, Bogor. Disana mereka mulai merakit bahan-bahan yang di dapat dari Wörth, Jerman untuk diproduksi di Indonesia. Mercedes sendiri dikenal sebagai truk yang mampu menahan beban yang besar, hal itu dapat dilihat dari Mercedes keluaran L 911 dan truk MB 800 ATL yang disukai pemiliknya karena bandel dan juga kuat selama bertahun-tahun.

Tidak hanya terkenal kuat, untuk model yang terbaru ternyata Mercedes memiliki kenyamanan yang luar biasa untuk memanjakan proses perjalanan pengiriman. Selain itu juga Mercedes memiliki sistem dan fitur teraman untuk menjaga keselamatan pengendara dan juga keselamatan pengendara di sekitarnya. Untuk lebih lanjut, berikut ini jenis-jenis truk Mercedes dan Fasilitas truk mercedes dan harga dari Mercedes Benz yang perlu diketahui.

Jenis-Jenis Truk Baru Mercedes Benz

Truk Mercedes Benz

Mercedes Benz sendiri memiliki konfigurasi 2 x 2 2 wheel drive, 4 x 6 4 wheel drive, dan konfigurasi 6 x 6 6 wheel drive. Tapi untuk keperluan trucking di Indonesia saat ini, tentu hanya 2 x 2 dan 4 x 6 yang banyak diperjualkan. Berbicara muatan, untuk beratnya sendiri saat ini Mercedes Benz dengan jenis Axor mampu membawa hingga 49 ton, namun dengan didukung chasis yang baik dan sistem dari Mercy, truk ini mampu membawa hingga 60 ton loh!

Untuk saat ini Mercedes Benz sendiri memiliki truk terbarunya yaitu Actros dan Arocs. Keduanya merupakan truk canggih dengan spesifikasi mesin dan fitur yang modern untuk ukuran eropa. Actros dan Arocs memiliki mesin OM-460 LA 6-silinder segaris 12.8 liter. Untuk Actros, tenaganya 360 sampai 476 ps sedangkan tenaga Arocs mulai 360 sampai 449 ps (pembulatan 450 ps pada tipe 4845). Mesin raksasa ini dikawinkan dengan transmisi Mercedes Powershift 3 yang bekerja dalam sistem semi otomatis.

Mercedes Benz Sendiri memiliki 3 tipe utama untuk membagi truknya yaitu Construction, Distribution, dan Minning. Berikut ini penjelasannya secara detail.

Construction

Untuk truk jenis Construction Axor membuat pekerjaan menjadi lebih ringan. Truk bagian ini dikhususkan untuk truk dengan muatan berat, sehingga truk dengan Axor Construction tentunya dapat membawa beban yang yang sangat berat hingga 65 ton di jenisnya. Pada jenis Construction sendiri Axor memiliki 3 jenis truk kepala yaitu Axor 4028 T, Axor 4928 T, dan Axor 3340 S. Dari segi performa truk dengan jenis ini memiliki maksimum speed hingga 90 km/jam dengan rasio menanjak hingga 36,4 tan. Untuk fiturnya sendiri jenis construction dilengkapi fitur-fitur yang bikin nyaman, seperti AC, power window, central-lock, tachograph, cruise control, MP3 player, LED lamp, dan reverse buzzer. Melihat jenisnya truk jenis ini mampu mengangkat beban 40 ton ++ dengan satuan paling kecil yaitu 280 horsepower.

Distribution

Untuk keperluan distribution Mercedes Benz sendiri memberikan beberapa jenis truknya seperti Axor 2528 C, Axor 2528 RMC, dan Axor 1623. Jenis truk ini khusus untuk pengiriman antar kota dan antar provinsi. Dengan fiturnya Switching chassis yang mampu menjaga kestabilan truk bahkan di jalan yang licin sekalipun. Dengan muatan yang mampu mengangkat berat hingga 26 ton, distribusi akan terasa lebih mudah dan cepat dengan Mercedes Benz.Truk untuk distribusi sendiri memiliki kecepatan maksimum 90 km/jam dan dengan rasion menanjak hingga 76 tan.

Mining

Mining merupakan kategori truk kelas berat yang dibagi menjadi dua jenis truk yaitu Actros,  dan juga Axor. Axor sendiri merupakan truk yang khusus untuk pengerjaan di tambang dengan tuntutan berat industri konstruksi dan area kerja terkait dengan mudah. Dengan performa maksimal speed hingga 90 km/jam dan daya tanjak hingga 76 tan. Truk ini memiliki memiliki daya beban yang cukup kecil, dan termasuk ke dalam medium truk sehingga truk mining hanya memiliki daya beban sekitar 25 ton dengan 280 horsepower.

Pengertian dari Istilah Seri pada Truk Mercy

Seri pada Mercedes Benz sendiri memiliki 4 huruf angka seperti 2528 ataupun 4928. Dua huruf di depannya tersebut menunjukan sebagai berat yang dapat dibawa oleh truk tersebut, dan dua huruf di belakang merupakan satuan horse power. Contoh: Jika seri truk yaitu 2528 L berarti truk tersebut mampu mengangkut hingga 25 ton dan memiliki kemampuan 28 horsepower untuk performanya. Selain itu berikut ini fungsi khusus dari seri alfabet pada sebuah truk Mercedes:

A: All wheel drive

AS: All wheel drive/ tractor head

C: Construction

LS: Tractor Head/ Air Suspension

T: Trailer Head

R: Rigid Truck (Untuk pengangkutan alat berat)

Fasilitas Truk Mercedes Terbaru

1. Fasilitas Truk Mercedes saat ini sudah dilengkapi dengan ADR (Accord European Relatif Au Transport International Des Marchandises Dangereuses par Route) atau Standar Keamanan di Eropa untuk Membawa Muatan Berbahaya di Jalan Raya. Dengan begini truk sangat aman jika harus membawa barang muatan yang berbahaya, atau truk tidak mudah mencelakai kendaraan sekitar jika terjadi kecelakaan, seperti (Meledak, oli luber, dan menghindari konslet).

2. Air Deflector atau disebut kanopi berfungsi untuk menghindari angin langsung yang menuju ke bagian karoseri truk. Dengan begini kedudukan kepala truk dengan karoseri sama, sehingga menjaga kestabilan dari truk (Aerodinamis).

3. Tombol Cruise Control untuk menjaga truk tetap stabil di kecepatan tertentu. Dengan begini supir sendiri tinggal melepas gas dan membiarkan truk stabil atau auto pilot pada kecepatan tertentu.

4. Antilock Braking System (ABS) merupakan pengereman pada truk agar tidak terjadi penguncian roda yang menyebabkan truk tergelincir. Dengan adanya sistem ABS, truk akan lebih aman pada saat mengerem mendadak, dan tidak mudah tergelincir atau terbalik. Selain itu rem pada mesin juga akan berfungsi sebagai rem tambahan jika keadaan darurat.

5. Teknologi pompa injeksi bahan bakar individu dengan Engine Management System sehingga truk memiliki penyaluran yang sangat baik dari bahan bakar ke pusat perapian ke setiap mesin sehingga semua fungsi mesin dapat berjalan dengan cepat. Dengan adanya pompa injeksi bahan bakar, maka perputaran mesin rendah ke tinggi dapat dicapai dengan cepat.

6. Memiliki pemutus Aki sehingga mobil sendiri tidak akan gampang membahayakan pengendara lainnya jika terjadi kecelakaan pada mobil. (Meledak).

7. Transmisi power shift, merupakan transmisi generasi ke 3 yang memiliki perpindahan gigi 30% lebih cepat sehingga membuat pemakaian bahan bakar tereduksi atau akan lebih irit.

8. Memiliki sistem ASR (Automatic Spin Regulator) atau sistem anti slip yang disematkan pada roda pada saat kondisi jalan licin dan juga menanjak.

Mercedes Benz Memanjakan Sopirnya Dengan Kabin yang Nyaman, Seperti Mengendarai Mobil Premium

Kabin Mercedes Benz yang nyaman

Jika dilihat dari kabinnya sendiri Mercedes Benz terbaru Actros dan Arocs memiliki dashboard yang menyudut ke arah supir (Driver Oriented). Selain itu, dashboard-nya sendiri memiliki gaya elegan yang hampir mirip dengan kabin mobil Mercy E-class W212. Tidak ketinggalan juga fitur-fitur keamanan pada dashboard AC analog, power window, seat adjuster yang sangat baik, tidak ketinggalan juga kemudinya sendiri sudah tilt dan teleskopik.

Dengan kabin yang luas tentu di bagian belakang tempat duduk kemudi ada tempat luas untuk pengendara yang ingin beristirahat. Tempat ini juga disediakan kasur untuk kebutuhan tidur supir . Posisi duduk yang ergonomis tentu juga akan membuat supir sangat nyaman dan mengurangi kelelahan pada saat membawa truk.

Berikut tadi adalah ulasan truk baru dari Mercedes Benz yang perlu kamu ketahui, untuk melihat spesifikasinya dan harga truk Mercedes Benz kamu bisa cek harganya di Mobilkomersial.com dan melihat spesifikasinya secara lengkap di Mercedes Indonesia.

Bergabung Bersama Kargo Untuk Mendapatkan Muatan Rutin

Jangan tunggu lama lagi untuk bergabung bersama Kargo. Selain mendapatkan muatan setiap hari, pembayaran yang transparan, dan fasilitas muatan balen, kamu juga bisa menggunakan pinjaman transporter untuk pendanaan invoice financing. Segera download aplikasinya Kargo vendor dan ikuti langsung langkah bergabungnya.

Tertarik? Mulai cari muatan dengan Kargo sekarang

[INSERT_ELEMENTOR id="14324"]